Dengan membcrikan pengarahan dna bimbingan yang tepat dalam proses membaca dan mendiskusikan puisi, mahasiswa akan men-jumpai nilai-nilai (value) yang bermanfaat bagi lingkungan hidupnnya. Ia akan membaca tentang manusia laki-laki atau perempuan yang mungkin telah mengambil sikap tertentu tentang moral dan etika yang menjadi pilihannya.
Kata drama berasal dari kata Greek draien yang berarti to do, to act. Sementara itu kata teater berasal dari kata Greek the-atron yang berarti to see, to view. Perbedaan antara kedua istilah itu dapat dilihat pada pasangan ciri-ciri sebagai berikut ;Drama teater
play         :        performance
script       :        production
text         :        staging
author      :        actor
creation    :         interpretation
theory      :        practice
Dari perbandingan di atas kiranya nampak bahwa drama lebih me-rupakan lakon yang belum dipentaskan; atau skrip yang belum diproduksikan; atau teks yang belum dipanggungkan; atau hasil kreasi pengarang yang dalam batas-batas tertentu masih bersifat teoritis. Sementara itu teater lebih merupakan performansi dari la­kon; atau produksi dari skrip; atau pemanggungan dari teks; atau hasil interpretasi aktor dari kreasi pengarang yang dalam batas-ba­tas tertentu bersifat mempraktekkan.
Mengapresiasi drama sebagai sastra (terutama jika mengguna­kan pendekatan obyektif) tidak dapat dilepaskan dari memahami elemen-elemen atau unsur-unsur drama yakni : alur (plot) bahasa lakon (terutama dialog), dan tokoh (character). Namun hendaklah diingat bahwa ketiganya (plot, dialog dan character) bukanlah monopoli drama, oleh karena prosa fiksi pun memiliki elemen-elemen tadi.
Dari sini jelas bahwa perbedaan antara novelis dengan penulis la­kon dalam menyajikan tokoh, terletak pada alat yang digunakan. Penulis lakon menggunakan alat dialog dan aksi. Sementara itu novelis akan menggunakan alat dialog dan wacana narator (narra­tor’s discourse).Dari apa yang telah disajikan di atas semakin jelaslah bahwa elemen-elemen drama dalam batas-batas tertentu terdapat juga di dalam prosa fiksi.

Post a Comment

أحدث أقدم